get app
inews
Aa Text
Read Next : Aktivis Hukum Apresiasi Janji Pemda TTU Perjuangkan Nasib PTT dalam Seleksi PPPK

Rutin Patroli Perbatasan, Tim Raimas Polres TTU Tekan Angka Kriminalitas

Kamis, 18 Mei 2023 | 19:33 WIB
header img
Rutin Patroli Perbatasan, Tim Raimas Polres TTU Tekan Angka Kriminalitas. Foto: Istimewa

KEFAMENANU, iNewsTTU.id--Personel dari Satuan Samapta Polres Timor Tengah Utara, NTT yang tergabung dalam tim Raimas hingga saat ini rutin melaksanakan kegiatan Patroli di wilayah perbatasan RI-RDTL.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tujuan memastikan keadaan tetap aman dan kondusif serta menekan angka kriminalitas di wilayah Perbatasan RI dengan RDTL.  

Kasi Humas Polres TTU, AKP I Ketut Suta menjelaskan, patroli perbatasan itu dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polres TTU AKP Yadokus Hun Feka dilaksanakan mulai pukul 07.30 wita hingga malam hari pukul 20.45 wita.

"Saat laksanakan Patroli di Perbatasan, Tim Raimas juga berkoordinasi dengan TNI Perbatasan di wilayah yang dilintasi,"terang Suta.

AKP I Ketut Suta, menjelaskan, sasaran Patroli dengan rute utama yakni wilayah Perbatasan RI - RDTL. Kekuatan personil Samapta (RAIMAS) Polres TTU sebanyak 18 personil. Kendaraan yang digunakan yakni 13 unit roda dua dan 1 unit roda 4.

Dalam pelaksanaan giat Patroli Rutin di perbatasan RI - RDTL Kasat Samapta dan Anggota Raimas juga melakukan himbauan kepada masyarakat yang sedang berkumpul di pinggir jalan.

"kepada warga Polisi pesan agar setelah pulang dari kebun untuk tetap  menjaga situasi Kamtibmas di desa Aplal,"tandasnya.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut