get app
inews
Aa Text
Read Next : Lanud El Tari Aktif Dukung Pelestarian Sejarah Pembentukan Provinsi NTT

Lomba Memasak Kreasi Kelor, Meriahkan HUT Ke -77 Kartika Chandra Kirana

Sabtu, 11 Maret 2023 | 10:55 WIB
header img
Anggota Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana mengikuti lomba memasak kreasi kelor, Sabtu (11/03/2023). Foto : Ist

KUPANG,iNewsTTU.id-- Memperingati HUT Ke-77 Persit Kartika Chandra Kirana (KCK), Pengurus dan Anggota Persit KCK Koorcab Rem 161 menggelar lomba memasak kreasi kelor, Jumat (10/03/2023).

Lomba memasak kreasi kelor tersebut diikuti oleh 11 tim peserta perwakilan anggota Persit KCK Anak Ranting Jajaran Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana.

Setiap tim beranggota tiga orang peserta, yang sangat antusias menampilkan keterampilan mengolah dan memasak kelor menjadi berbagai aneka hidangan lezat dengan durasi waktu 1 jam 15 menit.

Durasi waktu memasak tersebut sudah termasuk penampilan dan cara penyajian usai memasak makanan berbahan dasar kelor.

Hasil perlombaan menentukan juara pertama dari Makorem 161/ Wira Sakti, Juara Kedua dari Intel Korem 161/ Wira Sakti, sedangkan Juara III diraih oleh Detasemen Perbekalan dan Angkutan (Denbekang).

Juara Pertama, Peserta Tim Makorem 161/ Wira Sakti, Ny. jia Insan mengatakan sangat senang dapat memenangkan lomba masak bahan dasar kelor.

Baginya, melalui lomba kreasi kelor membuat dirinya lenih banyak belajar untuk semakin berkreasi dalam mengolah makanan dan minuman dengan bahan utama kelor.

Pasalnya tumbuhan kelor sebagai tanaman pekarangan yang memberikan banyak manfaat seperti pencegahan Stunting.

Dalam kesempatan itu, Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana, Ny. Simon Petrus Kamlasi, mengatakan lomba memasak kreasi kelor dalam rangka memperingati HUT Persit Kartika Chandra Kirana Ke-77 tahun 2023. 

"Tujuan untuk meningkatkan kreativitas para anggota Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX /Udayana untuk berkreasi dalam memasak olahan bahan pangan kelor," ungkap Ny. Simon Petrus Kamlasi.

Tujuan lainnya melalui lomba memasak dapat mempererat hubungan silaturahmi sesama anggota Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana, sekaligus membuktikan bahwa seorang Istri Prajurit mampu menghidangkan makanan yang kreatif untuk keluarga, serta berani tampil dalam lomba memasak yang lebih profesional.

Hadir pada kegiatan lomba masak dalam rangka HUT persit KCK ke-77 yaitu; Pengurus Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana para pengurus dan anggota.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut