get app
inews
Aa Text
Read Next : Dukung Asta Cita, Kapolda NTT Tanam Jagung di Letneo Timor Tengah Utara

Kunjungi Polres TTS, Kapolda NTT dan Rombongan Disambut Meriah

Jum'at, 02 September 2022 | 10:27 WIB
header img
Kunjungi Polres TTS, Kapolda NTT dan Rombongan di Sambut Meriah. Foto: iNewsTTU.id/Efraim

SOE, iNewsTTU.id - Kapolda Nusa Tenggara Timur Irjen Pol Setyo Budiyanto, didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Nusa Tenggara Timur Henny Setyo Budiyanto, sejumlah Pejabat Utama Polda Nusa Tenggara Timur Kamis (1/9/2022) kemarin sekira pukul 09:00 Wita disambut meriah oleh Kapolres Timor Tengah Selatan AKBP I Gusti Putu Suka Arsa didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Timor Tengah Selatan Ayie Putu Suka Arsa dan Forkopimda dalam kunjungan kerja ke Makopolres Timor Tengah Selatan.

Rombongan Kapolda Nusa Tenggara Timur tiba di depan pintu gerbang Makopolres Timor Tengah Selatan tepat pukul 09:00 Wita kemarin, rombongan kemudian disambut lima etape penyambutan dimana pada etape pertama Kapolres Timor Tengah Selatan AKBP I Gusti Putu Suka Arsa  didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Timor Tengah Selatan Ayie Suka Arsa melakukan penghormatan.

Selanjutnya etape kedua Sekertaris Daerah Seperius Edison Sipa dan sejumlah tokoh masyarakat melakukan penyambutan tuturan adat dan pengalungan selimut kepada Kapolda dan rombongan.

Selanjutnya penghormatan senjata oleh anggota garda depan SPKT, etape ketiga penyambutan PJU Kasat, Kabag Perwira, Kapolsek jajaran Polres Timor Tengah Selatan, etape keempat sambutan tarian perang adat sanggar nekamese pemberian siri pinang adat Timor Tengah Selatan kepada Kapolda dan rombongan dan etape ke lima penyambutan Forkopimda Dandim 1621 TTS Letkol Arm Roni Hermawan Ketua PN Timor Tengah Selatan Kadek Ayu Ismadewi Kasi Datun Kajari TTS mewakili Kajari Sisca Gita Rumondang.

Kapolda Nusa Tenggara Timur Irjen Pol Setyo Budiyanto, kepada wartawan di Gerai Vaksi Presisi Polres Timor Tengah Selatan mengatakan bahwa tujuan kunjungan ke Mapolres Timor Tengah Selatan untuk melakukan bakti sosial berupa kegiatan vaksin tahap I tahap II dan tahap III kepada masyarakat yang belum mendapat bagian pelayanan vaksin Covid 19.

"Bertepatan dengan puncak perayaan HUT Polwan ke 74 tahun ini tepatnya (1/9/2022) maka kita agendakan untuk merayakan di Polres Timor Tengah Selatan karena sudah satu tahun kami bertugas di Polda Nusa Tenggara Timur kami baru lakukan kunjungan ke sini Polres Timor Tengah Selatan." katanya.

Selain bakti sosial vaksin Covid 19 kami juga memberikan bantuan sosial berupa bantuan sembako bagi sejumlah masyarakat keterwakilan yang dinyatakan hidup dibawah garis kemiskinan dan bantuan dua unit kursi roda bagi dua anak kaum disabilitas di harapkan bantuan ini dapat bermanfaat dan berguna bagi masyarakat yang sangat membutuhkan.

"Kendati demikian tujuan dan inti kunjungan adalah melakukan tatap muka, silahturahmi sekaligus memberikan arahan dan perintah pimpinan khususnya bapak Kapolri kepada anggota Polres Timor Tengah Selatan terkait tugas melayani masyarakat dalam mempertahankan kepercayaan masyarakat di Kabupaten Timor Tengah Selatan," tutup Kapolda Setyo Budiyanto.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut