Warga Timor Leste Hadiri Pengibaran Bendera Merah Putih di Dusun Leolbatan Tapal Batas RI-RDTL

*Sefnat Besie
Warga Timor Leste Hadiri Pengibaran Bendera Merah Putih di Dusun Leolbatan Tapal Batas RI-RDTL. Foto:iNewsTTU.id/Sefnat Besie


KEFAMENANU, iNewsTTU.id – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, kegiatan pengibaran Bendera Merah Putih dilaksanakan di kawasan perbatasan RI-RDTL, tepatnya di Gunung Nun'ana, Dusun Leolbatan, Kecamatan Naibenu, Kabupaten Timor Tengah Utara. Upacara ini melibatkan para pemangku kepentingan kecamatan, TNI, Polisi, serta masyarakat setempat, termasuk beberapa warga Timor Leste.

Upacara tersebut dihadiri oleh Camat Naibenu, Quido Kolo, beserta jajaran kecamatan, Danpos Nelu, Letda Kav Ari Nugraha Ritonga, Danpos Manamas, dan Kapospol Manamas. Selain itu, upacara juga dihadiri oleh perwakilan masyarakat dari Timor Leste, yaitu Kepala Dusun Leolbatan serta anggota Pos Polisi UPF Leolbatan.

Danpos Nelu, Letda Kav Ari Nugraha Ritonga, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat rasa nasionalisme dan kesadaran cinta tanah air bagi masyarakat di wilayah perbatasan, sekaligus meningkatkan hubungan baik antara Indonesia dan Timor Leste.

"Pengibaran bendera ini juga melibatkan lebih dari 100 peserta, termasuk masyarakat Kecamatan Naibenu, aparat keamanan, dan warga Timor Leste," jelasnya.

Quido Kolo, bertindak sebagai Inspektur Upacara, sementara Komandan Upacara diemban oleh Letda Kav Ari Nugraha Ritonga. Upacara berlangsung dengan khidmat, diikuti oleh peserta yang terdiri dari siswa SD, SMP, dan SMA di Naibenu, tenaga kesehatan dari Puskesmas Manamas, anggota TNI-Polri, serta masyarakat.

Kegiatan ini juga menjadi simbol solidaritas antara Indonesia dan Timor Leste, dengan harapan hubungan kedua negara terus terjalin erat, khususnya di wilayah perbatasan yang sempat mengalami permasalahan. Selepas upacara, acara dilanjutkan dengan makan bersama, mempererat silaturahmi antara peserta dari kedua negara.

Kegiatan yang berlangsung dengan damai ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa kebanggaan dan cinta tanah air di kalangan masyarakat perbatasan, serta sebagai bentuk penghargaan terhadap jasa para pahlawan nasional yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network