Operasi Naga Hijau, Satgas Pamtas Yonkav Naga Karimata Hijaukan Tapal Batas NKRI

Seth Besie
Dalam mendukung Hari Gerakan Menanam Sejuta Pohon se-Dunia yang jatuh pada tanggal 10 Januari 2023, Satgas Pamtas Yonkav 6/Naga Karimata tanaman ribuan anakan. Foto: istimewa

Manusasi, iNewsTTU.id- Dalam mendukung Hari Gerakan Menanam Sejuta Pohon se-Dunia yang jatuh pada tanggal 10 Januari 2023, Satgas Pamtas Yonkav 6/Naga Karimata melaksanakan Operasi Naga Hijau di Desa Manusasi, Kabupaten Timor Tengah Utara.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen satgas untuk menjaga alam dan melibatkan seluruh masyarakat di tapal batas negara.

Dengan mengusung logo satuan Naga berwarna hijau, menandakan keseriusan Satgas Yonkav 6/Naga Karimata dalam menjaga lingkungan dengan melaksanakan penghijauan.

Mayor Kav Ronald Tampubolon, Dansatgas Pamtas Yonkav 6/Naga Karimata, menyatakan bahwa kegiatan penanaman pohon ini melibatkan berbagai pihak, termasuk Camat Miomaffo Barat, Perangkat Desa Manusasi, Green House Community, personel Pos Pamtas Satgas jajaran SSK II dan Mako. Total pohon yang ditanam mencapai 1000 pohon.

Menurut Mayor Kav Ronald Tampubolon, penanaman pohon memiliki dampak positif, khususnya sebagai solusi untuk menciptakan area resapan yang baik. Gerakan Hari Satu Juta Pohon Sedunia bertujuan untuk menjaga kelestarian pohon yang memiliki manfaat signifikan bagi kehidupan manusia.

"Selain mencegah banjir, pohon juga diibaratkan sebagai "paru-paru bumi" karena mampu menyerap polutan dan menjadikan udara lebih bersih,"imbuhnya.

Ibu Emirensiana, Kepala Desa Manusasi, mengucapkan terima kasih kepada Satgas Yonkav 6 yang telah berinisiatif melaksanakan penghijauan di daerah tersebut.

"Terimakasih kepada Satgas Yonkav 6 yang sudah berinisiatif melaksanakan penghijauan di daerah kami, program ini sangat membantu daerah manusasi dalam pencegahan bencana alam dan tetap meningkatkan kualitas keasrian alam," Pungkas Ibu Emirensiana Kepala Desa Manusasi

Program ini dianggap sangat membantu dalam pencegahan bencana alam dan meningkatkan kualitas keasrian alam di Desa Manusasi.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network