Beras Cadangan Pangan Pemerintah Tahap 5 Mulai Disalurkan di Timor Tengah Utara

Seth Besie
Beras Cadangan Pangan Pemerintah Tahap 5 Mulai Disalurkan di Timor Tengah Utara. Foto: iNewsTTU.id/Seth

KEFAMENANU, iNewsTTU.id – Beras bantuan cadangan pangan pemerintah (CPP) tahap 5 untuk wilayah Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur (NTT) mulai disalurkan kepada kelompok penerima manfaat (KPM). Salah satu lokasi penerima BCPP adalah Desa Batnes, Kecamatan Musi, dengan total 131 penerima.

Program bantuan CPP ini bukan sekadar tentang distribusi beras, tetapi merupakan simbol dari kepedulian dan tanggung jawab pemerintah. Lewat bantuan beras ini, pemerintah menunjukkan komitmennya dalam menjamin ketersediaan pangan yang cukup untuk setiap rumah tangga, khususnya bagi mereka yang terdampak langsung oleh kondisi ekonomi.

Florianus Tnesi Manumanas, pendamping CBP, menyatakan, penyaluran BCPP ini merupakan tahap 5 dengan jumlah 10 kg untuk setiap KPM, (Kelompok Penerima Manfaat)

"Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat dan membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari."Kata Florianus.

Warga penerima manfaat merasa bersyukur dan penuh suka cita karena masih dapat menerima bantuan beras. Mereka berharap program ini terus berlanjut di tahun depan.

"Kami sangat bersyukur menerima bantuan ini. Semoga program ini terus berlanjut di masa mendatang."harapnya.

Bantuan CPP merupakan salah satu upaya pemerintah dalam rangka membantu daya beli masyarakat serta menjaga ketersediaan pangan, khususnya bagi masyarakat tidak mampu.YOS

 

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network