Kupang, iNewsTTU.id – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca untuk wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Sabtu, 10 Januari 2026. Peringatan ini disampaikan pada pukul 06.30 WITA dan berlaku mulai sekitar pukul 07.00 WITA.
BMKG memprediksi potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang di sejumlah kabupaten di wilayah Flores.
Wilayah yang berpotensi terdampak antara lain:
Kabupaten Manggarai
Wae Rii, Reok, Reok Barat, Rahong Utara, Cibal, Cibal Barat, Langke Rembong, Ruteng, dan Lelak.
Kabupaten Manggarai Timur
Lambaleda Selatan, Lambaleda Timur, Lambaleda, dan Sambi Rampas.
BMKG juga menyebutkan bahwa kondisi cuaca tersebut berpotensi meluas ke wilayah lain, meliputi:
Kabupaten Manggarai
Satar Mese Barat, Satar Mese Utara, dan Satar Mese.
Kabupaten Manggarai Timur
Borong, Kotakomba Utara, Ranamese, Elar, Elar Selatan, dan Kotakomba.
Kabupaten Ngada
Wolomeze, Riung Barat, Riung, Bajawa Utara, dan Bajawa.
Kepala BMKG Kupang, Sti Nenotek, menyampaikan bahwa kondisi cuaca ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 10.00 WITA.
BMKG mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi dampak cuaca ekstrem, seperti genangan air, banjir lokal, pohon tumbang, serta gangguan aktivitas transportasi darat dan laut.
Informasi cuaca selanjutnya akan terus diperbarui sesuai perkembangan kondisi atmosfer di wilayah Nusa Tenggara Timur.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait
