Kunjungi Desa Lewobunga Flores Timur, Kecerdasan Kolonel Simon Petrus Kamlasi Diuji

Seth Besie
Kunjungi Desa Lewobunga Flores Timur, Kecerdasan Kolonel Simon Petrus Kamlasi Diuji. Foto: istimewa


FLORES, iNewsTTU.id--Kolonel Simon Petrus Kamlasi, Kasrem 161/Wira Sakti Kupang telah menjadi berita utama di Desa Lewobunga, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT). Kunjungannya ke Dusun 2 Sadi Bunga pada tanggal 26 April 2024 menjadi momen yang ditunggu-tunggu warga setempat.

Ditemani oleh istri dan rombongan Kodim 1624, termasuk Kasdim I Nyoman Surata dan beberapa perwira lainnya, SPK secara adat disambut oleh Kepala Desa Lewobunga, Hendrikus Poi Aran, dan tokoh masyarakat setempat. Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau kebutuhan masyarakat terkait air bersih dan rumah ibadah di wilayah tersebut.

Masyarakat setempat dengan tulus mengungkapkan kesulitan mereka dalam mendapatkan air minum yang layak.

Kepala Desa Lewobunga, Hendrikus Poi Aran, menyampaikan keluhan tersebut kepada SPK, yang dengan cepat merespons dengan memerintahkan timnya untuk melakukan rencana geolistrik guna mencari sumber air yang tepat untuk dibor.

"Saya datang ke sini untuk menguji kemampuan saya, apakah saya mampu untuk pecahkan masalah soal air atau tidak," ujar SPK dengan tulus.

Setelah meninjau lokasi sumber air, SPK memerintahkan timnya untuk segera melakukan Geo Listrik agar dapat menemukan posisi air yang tepat untuk dibor, dengan tujuan membantu 100 kepala keluarga di Lewobunga.

Editor : Sefnat Besie

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network