BONDOWOSO, iNewsTTU.id--Tragedi mengguncang keindahan Gunung Ijen ketika seorang wisatawan asing dari China, berusia 31 tahun dengan inisial HL, meninggal dunia setelah jatuh di kawasan Taman Wisata Alam Ijen.
Insiden yang terjadi di spot foto ranting atau area sunrise point ini meninggalkan duka mendalam bagi keluarga korban serta mengingatkan akan risiko yang terkandung dalam menjelajahi keindahan alam.
Menurut informasi yang dihimpun, korban jatuh ke dasar kawah tanpa diketahui pasti penyebabnya.
Petugas konservasi Ijen segera merespons laporan kecelakaan tersebut dengan melakukan evakuasi korban.
Jasad HL berhasil diangkat dari kawah dan selanjutnya dibawa ke RSUD Blambangan Banyuwangi.
"Memang benar kejadiannya, akibat kecelakaan murni,” ungkap seorang petugas konservasi Ijen.
Langkah berikutnya adalah pemindahan jasad korban ke Rumah Sakit Sanglah di Bali untuk proses lebih lanjut.
Rumah sakit ini dipilih karena memiliki fasilitas yang memadai untuk identifikasi dan penanganan korban kecelakaan serupa.
Insiden ini menjadi pengingat bagi para wisatawan akan pentingnya keselamatan dalam menjelajahi alam liar.
Meskipun keindahan alam menawarkan pengalaman yang luar biasa, namun tetap dibutuhkan kewaspadaan ekstra terhadap potensi bahaya yang ada.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait