Ribuan Umat Muslim dan Warga Lintas Agama Meriahkan Malam Takbiran di Kota Kupang

Eman Suni
Ribuan umat muslim kota Kupang gelar pawai takbiran, Rabu(10/04/2024). Foto: Eman Suni/Inews Tv

KUPANG,iNewsTTU.id-- Malam takbiran Hari Raya Idul Fitri 1445 H di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), disambut dengan semangat yang membara oleh ribuan umat Muslim dan warga lintas agama. Mereka bergembira dengan menggelar pawai kemenangan menggunakan kendaraan bermotor yang dihiasi dengan berbagai bentuk, dari model masjid hingga kapal, sebagai ungkapan dari semangat toleransi dan persatuan.

 

Perayaan malam takbiran ini diawali dengan pemukulan beduk yang dilakukan oleh penjabat gubernur NTT di depan kantor bupati lama Kupang. Ratusan kendaraan roda empat yang dihiasi dengan umbul-umbul lebaran memenuhi jalan-jalan Kota Kupang, diikuti oleh kendaraan roda dua yang melingkari kota, mengumandangkan semangat kemenangan dan toleransi.

 

Pawai kemenangan yang diambil start di Fontein Kota Kupang ini dilepas oleh penjabat gubernur NTT, didampingi oleh Kepala Kepolisian Daerah NTT dan Komandan Korem 161 Wirasakti Kupang.

 

Kapolda NTT, Irjen Pol. Daniel Silitonga, menyatakan bahwa perayaan Idul Fitri tahun ini berjalan dengan lancar berkat kerjasama antara pihak kepolisian dan masyarakat. Sebanyak 4.000 personel kepolisian dikerahkan untuk menjaga keamanan di 22 kabupaten/kota se-NTT, memastikan suasana perayaan tetap aman hingga sholat Idul Fitri nanti.

 

"Tahun ini, suasana perayaan terasa lebih khusuk dan penuh kekeluargaan, dengan partisipasi aktif dari pemuda lintas agama, tokoh adat, tokoh agama, dan warga non-Muslim yang turut merayakan setelah umat Muslim menjalani ibadah puasa selama 40 hari," ujar Irjen Pol. Daniel Silitonga. Suasana tersebut menunjukkan semangat persatuan dan kerukunan antar umat beragama di Kota Kupang.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network