Kapolres TTS dan Jajaran Bagi Takjil untuk Anak Yatim Piatu, Lansia di Kota SoE

Tim iNews TTU
Kapolres TTS AKBP I Gusti Putu Suka Arsa dan Jajaran sedang Bagi Takjil untuk Anak Yatim Piatu dan Lansia di Kota SoE. Foto: istimewa


SOE, iNewsTTU.id--Dalam upaya mempererat tali silaturahmi serta menunjukkan kepedulian kepada sesama, Kapolres TTS beserta jajaran melaksanakan kegiatan pembagian takjil kepada anak yatim piatu dan lansia di Kota SoE. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah.

Pada Kamis, 04 April 2024, sekitar pukul 16:00 hingga 18:00 Wita, Kapolres TTS AKBP I Gusti Putu Suka Arsa bersama dengan Wakapolres Ibrahim para Kabag, para Kasat, Bhayangkari, dan anggota Polres TTS, turun langsung ke 4 Masjid di Kota SoE untuk membagikan takjil kepada anak yatim piatu dan lansia.

Menurut Kapolres TTS, kegiatan pembagian takjil ini merupakan program rutin Polres TTS. Namun, kali ini ada sentuhan khusus, yakni pembagian takjil secara langsung kepada anak yatim piatu di masjid-masjid terdekat. Hal ini dilakukan agar anak-anak yang tidak memiliki orang tua dapat merasakan kehangatan dan kebahagiaan menjelang Idulfitri, sebagaimana layaknya anak-anak lainnya.

Selain anak yatim piatu, takjil juga diberikan kepada lansia yang membutuhkan. Kapolres TTS berharap bahwa takjil tersebut tidak hanya menjadi penawar lapar bagi mereka, tetapi juga menjadi amal ibadah yang bermanfaat bagi seluruh umat muslim.

Kegiatan ini mendapat apresiasi tinggi dari masyarakat setempat, yang melihatnya sebagai contoh nyata kepedulian dan kebersamaan dalam menyambut Hari Raya Idulfitri. Semoga semangat kebaikan ini dapat terus menginspirasi dan mempererat persatuan di tengah-tengah masyarakat.

 

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network