Sinergitas TNI POLRI pada Operasi Keselamatan Turangga di Kota Kupang

Rudy Rihi
Anggota Ditlantas Polda NTT dan Anggota POM TNI AD bersinergi dalam kegiatan Operasi Keselamatan Turangga 2024 di Bundaran PU, Kota Kupang. Foto : iNewsTTU.id/ Rudy Rihi

KUPANG,iNewsTTU.id-Pemandangan menyejukkan nampak saat pelaksanaan kegiatan Operasi Keselamatan Turangga 2024 hari terakhir di Bundaran PU, Kota Kupang Minggu (17/3/2024) dimana anggota Ditlantas Polda NTT bersama anggota Polisi Militer TNI Angkatan Darat bersama- sama melaksanakan kegiatan tersebut.

Anggota POM TNI Angkatan Darat tersebut bahu membahu bersama anggota Ditlantas Polda NTT memberikan himbauan kepada para pengendara kendaraan bermotor yang melanggar aturan lalu lintas.

Kanit 1 PJR Direktorat Lalu Lintas Polda NTT, AKP. Sudirman mengatakan kebersamaan ini merupakan bukti soliditas dan sinergitas TNI POLRI dalam memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat, terutama saat berkendara

" Hari ini kami anggota Ditlantas Polda NTT bersama anggota POM TNI Angkatan Darat bersama- sama melaksanakan operasi keselamatan Turangga 2024 kali ini, dan ini merupakan bukti sinergitas dan soliditas kami, dalam hal ini terutama dalam memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat di jalan raya," Pungkasnya.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network