Raih 4 Emas dan 1 Perak pada Kapolri Cup V Jakarta, Sisco Bessi : Dojang BPSDMD NTT Luar Biasa

Rudy Rihi Tugu
Pengurus dan Atlet Dojang Taekwondo Badan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Daerah ( BPSDMD) bersama Ketua TI NTT, Fransisco Bernando Bessi ( Tengah). Foto : iNewsTTU.id/ Rudy Rihi

Saat menemui Ketua Pengprov Taekwondo Indonesia NTT, Fransisco Bernando Bessi, Ketua Dojang Igor Paku dan Sabam Edy Sengge selaku Pelatih Dojang Diklat Dan 4 Kukiwon, dan atlet dojang BPSDMD, Jumat ( 8/3/2024) berkesempatan untuk sharing dan sekaligus mendapat motivasi dari Sisco Bessi sapaan akrabnya.

" Pak Igor selaku ketua dojang ini langkah berani dan luar biasa dapat hasil yang maksimal dengan 4 emas dan 1 perak ditengah keterbatasan, apalagi ini medali di kelas prestasi karena satu medali di kelas prestasi lebih berharga dari 10 medali di kelas festival,  saya apresiasi sekali prestasi dojang ini, dan untuk diketahui sudah ada 58 dojang di Kota Kupang, dan kita akan data seluruhnya  di 2024 ini, saya ingin semua dojang bisa bersatu mengangkat nama NTT lewat taekwondo," Ujar Sisco.

Ketua Dojang BPSDMD NTT Igor Paku mengatakan bersyukur pada Tuhan karena anak asuhnya berhasil membawa pulang emas dan perak dari kejuaraan tersebut, ia berpesan kepada para atletnya untuk terus berlatih keras dan rendah hati, dan ia juga berterima kasih kepada pemilik PT. Bumi Indah, Melkianus Lubalu atau yang akrab disapa Ko Ming yang selalu mensupport kemajuan dojang taekwondo BPSDMD NTT hingga terus berprestasi setelah lama vakum.

" Kemarin target dari kita pengurus dan pelatih untuk para atlet ini bisa menunjukkan yang terbaik apapun hasilnya, dan Puji Tuhan dari 5 atlet yang kita kirim dari Kadet, Pra Kadet dan Junior kita mendapat 4 medali emas dan 1 medali perak. TC memang kita matangkan selama ini, tiap hari latihan keras sehingga hasilnya juga luar biasa, terima kasih buat semua support baik dari orang tua, pengprov TI NTT, dan terima kasih juga buat Ko Ming pemilik PT. Bumi Indah yang selalu mendukung kami, masih ada event di Jogja pada bulan Juli nanti dan semoga kita bisa ikut ambil bagian lagi," Ujar Igor.

Editor : Sefnat Besie

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network