Pertamina Patra Niaga Borong 70 Penghargaan ENSIA 2025
JAKARTA, iNewsTTU.id – Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus mencetak prestasi gemilang dengan meraih 70 penghargaan dalam ajang Environmental and Social Innovation Award (ENSIA) 2025.
ini menegaskan komitmen perusahaan dalam mengintegrasikan aspek lingkungan, sosial, dan ekonomi ke dalam operasionalnya.
Ajang ENSIA 2025, yang dibuka oleh Wakil Menteri Lingkungan Hidup, Diaz Faisal Malik Hendropriyono, memberikan penghargaan kepada Pertamina Patra Niaga atas berbagai inovasi di seluruh wilayah kerjanya. Rincian penghargaan yang diterima meliputi 13 Platinum, 26 Gold, dan 29 Silver.
Selain itu, dua penghargaan di kategori Local Hero Inspiratif juga berhasil diraih. Salah satunya diberikan kepada Meilsi Anita Mansula dari Aviation Fuel Terminal El Tari, Nusa Tenggara Timur, atas perannya dalam program pengelolaan sampah berbasis komunitas. Satu finalis lainnya berasal dari Integrated Terminal Tanjung Wangi, Jawa Timur.
Inovasi dari Berbagai Wilayah
Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras unit operasi Pertamina Patra Niaga di berbagai lokasi, termasuk:
-Jawa Timur: Tujuh lokasi meraih total 32 penghargaan.
- Bali: Dua lokasi, Aviation Fuel Terminal Ngurah Rai dan Fuel Terminal Sanggaran, meraih 12 penghargaan.
-Nusa Tenggara: Lima lokasi di Nusa Tenggara Barat dan Timur membawa pulang total 26 penghargaan. Aviation Fuel Terminal El Tari, NTT, menjadi salah satu peraih penghargaan ini.
Ahad Rahedi, Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus, menyatakan bahwa pencapaian ini adalah cermina
Editor : Sefnat Besie