KUPANG,iNewsTTU.id- Jajaran Kanwil Kemenkumham NTT mengikuti acara pembukaan rangkaian kegiatan Hari Pengayoman ke-79 tahun 2024 secara virtual di aula Kantor Wilayah, Senin (15/7/2024). Hadir Kepala Kanwil Kemenkumham NTT, Marciana D. Jone didampingi Kadiv Administrasi dan Kadiv Keimigrasian, bersama para Pejabat, serta ASN di lingkungan Kanwil. Rangkaian kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly dari Gedung Graha Pengayoman Jakarta.
Kepada iNews.id, Selasa ( 16/7/2024) pada tahun ini Mengusung tema ”Kemenkumham Mengabdi untuk Negeri Menuju Indonesia Emas 2045” pada peringatan ke-79 tahun 2024 ini, Menkumham Yasonna secara khusus menyampaikan perubahan nama perayaan hari lahir Kemenkumham yang jatuh setiap tanggal 19 Agustus telah resmi berganti namanya dari Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) menjadi Hari Pengayoman. Perubahan ini dilakukan melalui studi mendalam untuk meluruskan dan mengembalikan sejarah Kementerian kepada sejarah yang sebenarnya.
Penggunaan nama Pengayoman merujuk pada penggunaan lambang pohon beringin dengan tulisan Pengayoman sebagai lambang hukum, sesuai dengan ketentuan Surat Keputusan Menteri Kehakiman Nomor: JS.8/120/17 tanggal 6 Desember 1960.
”Sebagai salah satu institusi tertua yang lahir pasca diproklamirkan kemerdekaan Indonesia, perubahan nama tersebut melambangkan bahwa seluruh insan pengayoman harus turut mengayomi dan melindungi seluruh rakyat Indonesia dalam bidang hukum dan hak asasi manusia dalam upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045,” ungkapnya.
Editor : Sefnat Besie