get app
inews
Aa Read Next : Ungkapan Terima Kasih Warga kepada Komunitas Bintara Polri Angkatan XXIV zAzg Polres Kupang

PT Dharma Lautan Utama Terima Penghargaan Kadin NTT Awards 2024 atas Kontribusi Ekonomi

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:56 WIB
header img
Dirut PT DLU Erwin H Pujono menerima penghargaan Kadin NTT Awards Tahun 2024, Selasa (21/05/2024). Foto:Eman Suni/ Inews Tv

KUPANG,iNewsTTU.id-- PT Dharma Lautan Utama (DLU) menerima penghargaan bergengsi dari Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam acara Kadin NTT Awards 2024. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas peran signifikan PT.DLU dalam mendukung dan menggerakkan perekonomian di provinsi kepulauan ini.

 

Menanggapi penghargaan ini, Direktur Utama PT. Dhama Lautan Utama, Erwin H Pujono menyampaikan terima kasih kepada Kadin NTT dan apresiasi ini merupakan suatu motivasi untuk bekerja lebih baik lagi.

 

"Kami berterima kasih atas penghargaan dari Kadin NTT kepada kami, semoga dengan penghargaan ini memotivasi kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan di NTT", sebut Dirut PT DLU.

 

Ia menambahkan saat ini, PT.DLU mengoperasikan tiga kapal yang melayani rute strategis: Surabaya-Kupang, Surabaya-Labuan Bajo, dan Surabaya-Maumere. Rute-rute ini menghubungkan berbagai pulau di NTT dan memainkan peran penting dalam perekonomian lokal.

 

"Operasi kami di NTT berjalan dengan sangat baik dan telah memberikan manfaat nyata bagi masyarakat," ujar Erwin. Ia juga menekankan pentingnya pengembangan komoditas dari NTT ke Jawa untuk memperkuat perputaran ekonomi yang positif. Erwin yakin bahwa dengan dukungan anggota Kadin NTT yang muda dan inovatif, tantangan ini bisa diatasi dan perekonomian NTT akan terus tumbuh.

 

Sementara itu, ketua Kadin NTT Bobby Lianto, dalam sambutannya, menyatakan Kadin Awards tahun 2024 akan memberikan penghargaan kepada 60 penerima, baik itu perorangan, perusahaan maupun pelaku Usaha yang telah berkontribusi dalam peningkatan perekonomian diwilayah ini.

 

"Malam ini kadin Awards memberikan penghargaan kepada 60 penerima yang sudah berperan dalam membawa perubahan signifikan bagi perekonomian daerah ini," ungkap Bobby. 

 

Penghargaan ini diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak perusahaan untuk berpartisipasi dalam pembangunan ekonomi NTT, sehingga kesejahteraan masyarakat di provinsi ini semakin meningkat. Dengan dukungan dan inovasi berkelanjutan, NTT siap melangkah menuju masa depan yang lebih cerah dan makmur.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
gaada
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut