Rembang, iNewsTTU.id--Sejumlah tokoh bangsa, termasuk Mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Erry Riyana Hardjapamekas, berkumpul di Rembang pada Minggu (12/11/2023), untuk bertemu dengan ulama besar, KH Mustofa Bisri, atau yang akrab disapa Gus Mus.
Pertemuan ini diresmikan sebagai Majelis Permusyawaratan Rembang (MPR), yang bertujuan membahas sejumlah isu krusial yang tengah dihadapi Indonesia.
Selain Erry Riyana, beberapa tokoh nasional seperti Sinta Nuriyah Wahid, Goenawan Mohamad, Nasaruddin Umar, Frans Magnis Suseno, Rhenald Kasali, Lukman Hakim Saifuddin, dan tokoh-tokoh lainnya, hadir untuk menggelar pertemuan penting ini.
Dalam konferensi pers yang diunggah di YouTube, Erry Riyana menyuarakan keprihatinan terkait hilangnya nurani sebagian kecil penyelenggara negara di Indonesia, terutama di tengah menjelang periode politik.
Editor : Sefnat Besie