get app
inews
Aa Text
Read Next : Pri Pambudi Teguh, Kakak Kandung Ganjar Pranowo Coblos di TPS Cibinong

Ganjar Diminta Beri Terobosan Lewat Program Khusus Bantu Kesehatan Mental di Kalangan Anak Muda

Kamis, 14 September 2023 | 16:41 WIB
header img
Ganjar Diminta Beri Terobosan Lewat Program Khusus Bantu Kesehatan Mental di Kalangan Anak Muda. Foto: istimewa

JAKARTA, iNewsTTU.id--Ketua Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Indonesia (PDSKJI) Diah Setia Utami meminta bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo merancang secara rinci program-program untuk merawat kesehatan mental di kalangan anak muda. Ia setuju problem kesehatan mental dijadikan persoalan prioritas di tingkat nasional. 

"Iya, memang ini (kesehatan mental) kan sebelumnya sudah menjadi perhatian yang cukup lama. Cuma memang harus membuat terobosan-terobosan yang berorientasi pada mencegah, terutama untuk pencegahan," ucap Diah saat dihubungi, iNewsTTU.id Senin (11/9/2023).

Kesehatan mental anak muda belakangan menjadi perhatian sejumlah bacapres. Eks Gubernur Jawa Tengah Ganjar terekam membicarakan hal itu di berbagai kesempatan. 

Dalam sebuah wawancara yang tayang di Youtube  Rhenald Khasali, Ganjar menceritakan pengalamanannya bertemu dengan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang berhasil pulih dan menginisiasi platform mengenai kesehatan mental.

Ganjar merasa kesehatan mental anak muda penting menjadi perhatian pemerintah dan semua pemangku kepentingan. 

Menurut dia, banyak anak muda yang rentan mengalami stres dan terperosok ke dalam depresi lantaran tekanan di dunia kerja. 

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut