get app
inews
Aa Text
Read Next : Kisah Perjuangan Prajurit TNI, Hapus Jejak Nestapa jadi Semringah di Pedalaman Timor

400 Personel Gabungan TNI Polri dan Pemda TTS Disiagakan untuk Ops Keselamatan Turangga 2023

Selasa, 07 Februari 2023 | 10:31 WIB
header img
400 Personel Gabungan TNI Polri dan Pemda TTS Disiagakan untuk Ops Keselamatan Turangga 2023. Foto. Ist

SOE, iNewsTTU.id- Sebanyak 400 personil gabungan TNI-Polri dan Pemda dari unsur Perhubungan dan Sat Pol PP  Selasa (07/02/2023) disiagakan dalam Apel Gelar Pasukan Ops  Turangga 2023 di halaman Mapolres TTS sekira pukul 08:00 wita tadi pagi.

Kapolres TTS AKBP I Gusti Putu Suka Arsa usai memimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Turangga 2023 mengatakan bahwa ratusan personel terdiri dari TNI Polri dan aparat Pemda.


"Sedikitnya 400 personil gabungan TNI  Polri dan Pemda kita siagakan atau libatkan dalam giat operasi keselamatan turangga 2023 terdiri dari BKO Kodim 1621 TTS 50 Personil Sat Pol PP 50 Pers Perhubungan 50 Pers dan selebihnya kita dari Personil Polres TTS,"ungkap Kapolres TTS. 

Sasaran Operasi berdasarkan Thema Keselamatan Berlalulintas yang Pertama dan Utama difokuskan pada keselamatan berlalu lintas bagi pengendara agar tertib berlalulintas di jalan umum dengan memperhatikan rambu-rambu lalulintas yang terpasang di pingir jalan umum.

Selanjutnya sasaran operasi lain yaitu menyasar tempat-tempat pusat keramaian, dan sasaran lain kelengkapan dokumen pengendara seperti SIM / STNK dan wajib menggunakan helem bagi pengedara sepeda motor baik perorangan maupun berbincengan, kegiatan operasi keselamatan turangga 2023 akan berlangsung 14 hari terhitung saat ini kedepannya.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut