get app
inews
Aa Read Next : Thoby Uly minta Bacabup dan Bawacabup Sabu Raijua Profesional

Natal Bersama Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat Tenau Kupang

Selasa, 17 Januari 2023 | 09:44 WIB
header img
Syukuran Natal Keluarga Besar Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat ( TKBM ) Tenau Kupang, Selasa ( 17/01/2023). Foto : iNewsTTU.id/ Rudy Rihi Tugu

KUPANG, iNewsTTU.id- Keluarga Besar Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat ( TKBM ) Pelabuhan Tenau Kupang menggelar syukuran Natal 2022 dan Tahun baru 2023 yang mengambil lokasi di Ruang Tunggu Terminal Sasando Pelabuhan Tenau Kupang, Selasa ( 17/01/2023).

Syukuran natal tahun ini mengambil tema : Natal Pengharapan Dunia, dengan pemimpin liturgi Pdt. Catharina Y.S Nakmofa- Sonbait, dan pengkhotbah Pdt. Yandi Manobe.

Ketua panitia kegiatan syukuran Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Victoria Wewo,SH saat diwawancarai iNews.id mengatakan syukuran ini merupakan bentuk sukacita dan ucapan syukur karena selama 5 tahun ini seluruh tanggung jawab yang dilaksanakan Koperasi TKBM Tenau berjalan baik karena pertolongan Tuhan.

Dikatakannya, dalam natal bersama inipula, panitia mengundang seluruh unsur maritim yang ada di pelabuhan Tenau, baik itu PT. Pelindo, Bea Cukai, KSOP Syahbandar Kupang, serta unsur terkait lainnya serta Gubernur NTT Viktor Laiskodat yang diwakili Kepala Dinas Koperasi dan Tenaga Kerja Transmigrasi NTT, Silvya R. Peku Djawang.

" Syukuran Natal dan tahun baru hari ini merupakan bentuk sukacita dan ucapan syukur dari kami dan rekan- rekan TKBM, karena selama 5 tahun ini seluruh tanggung jawab yang dilaksanakan Koperasi dan teman- teman TKBM Tenau berjalan baik karena pertolongan Tuhan, dalam natal bersama ini juga, kami panitia mengundang Gubernur NTT, Viktor Laiskodat namun karena beliau sedang melaksanakan tugas di Jakarta, maka diwakili oleh Kepala Dinas Koperasi dan Nakertrans NTT, Silvya R. Peku Djawang, seluruh unsur maritim yang ada di pelabuhan Tenau, baik itu Pelindo, Bea Cukai, KSOP Syahbandar Kupang, serta unsur terkait lainnya, untuk bersama- sama beribadah dan mengucap syukur, tema yang kita angkat ialah Natal Pengharapan Dunia dalam artian selama ada Tuhan, seluruh persoalan kita pasti ada jalan keluar," Terang Victoria.

Iapun berharap agar di tahun 2023 ini prestasi yang sudah di capai di tahun 2022 dapat ditingkatkan dan jangan berpuas diri, dan seluruh unsur Koperasi TKBM Tenau Kupang, harus terus membenahi diri untuk menjadi lebih baik lagi.

" Harapan kami di tahun 2023 ini pencapaian yang sudah baik di tahun 2022 dapat ditingkatkan dan jangan berpuas diri, mari kita semua meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi di tahun baru ini," Tutupnya.

Editor : Sefnat Besie

Follow Berita iNews Ttu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut