get app
inews
Aa Text
Read Next : KSAD Sebut Keamanan Perbatasan Indonesia Butuh Sinergi Rakyat, Bukan Hanya Alutsista

Korem 161 WS Gelar Upacara Hari Juang Kartika di Lapangan Kipan B 743

Kamis, 15 Desember 2022 | 17:46 WIB
header img
Kolonel Cpl. Simon Petrus Kamlasi pimpin Upacara Hari Juang Kartika di Lapangan Kipan B 743 Kupang, Foto:ist

KUPANG, iNewsTTU.id--Peringatan Hari Juang TNI AD Korem 161/Wira Sakti tahun ini berlangsung di Lapangan Kompi B Yonif 743/PSY Naibonat Kabupaten Kupang. Kamis (15/12/2022).

Upacara tersebut dipimpin Kepala Staf Korem 161/Wira Sakti Kolonel Cpl. Simon Petrus Kamlasi.

Dalam Amanat Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI DR. Dudung Abdurachman, yang dibacakan oleh inspektur Upacara disebutkan selaku Kepala Staf Angkatan Darat dan pribadi, saya mengucapkan Selamat Hari Juang TNI AD Tahun 2022", kepada segenap prajurit dan Pegawai Negeri Sipil TNI AD beserta keluarga dimanapun bertugas dan berada.

Peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat kali ini kita selenggarakan secara sederhana ditengah-tengah suasana keprihatinan dan empati yang mendalam kepada saudara saudara kita yang tertimpa musibah bencana alam di berbagai daerah.

"Oleh karenanya, rangkaian kegiatan peringatan Hari Juang T NI Angkatan Darat ke 77 tahun ini kita isi dengan doa bersama dan penyaluran bantuan kemanusiaan bagi korban musibah bencana alam," Ucap Kasad.

Dalam sambutannya, Kepala Staf Angkatan Darat mengajak agar momentum peringatan Hari Juang TNI AD dimanfaatkan untuk melakukan refleksi, dan selanjutnya menatap lurus ke depan guna memantapkan langkah bersama untuk mewujudkan TNI AD yang kuat, tangguh, adaptif, modern dan profesional, yang ditakuti lawan, disegani kawan dan dicintai rakyat.

Hadir pada kegiatan upacara peringatan Hari Juang Kartika TNI AD ke-77 tahun 2022 tersebut antara lain Kabinda NTT Brigjen TNI Eko Mulyadi, Kasrem 161/WS Kolonel Cpl. Simon Petrus Kamlasi selaku Inspektur Upacara, Kasi Pers Kasrem 161/WS Kol Heru Wahyu Jatmiko, Asisten III Prov. NTT Bidang Administrasi Umum, Cosmas D Lana.

Hadir juga Dansat Brimob Polda NTT Kombes Pol Ferry Raimond Ukoli, S.I.K, Dandenpom IX/1 Kupang Letkol Cpm Adi Haryanto, Dansatpom Lanud El Tari Letkol Pom Yohanes Chandra, Danyonmarhalan VII Letkol Marinir Wira Dharma S. Lumban Gaol.

Hadir juga Kasdim 1604/Kupang Letkol Inf I Gede Putu Suarda,  Wadanyon Armed 20/55 GS BY Mayor Arm Sayed Syahrial selaku Dan Up serta Dankabalak Aju Kodam IX/Udy.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut