get app
inews
Aa Text
Read Next : Dinas PPPA NTT Gelar Kegiatan Bimtek dan Launching Sekolah Ramah Anak serta Pelatihan Swipe Safe

Bantah Siswanya Terlibat Tawuran, Wakil Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Kupang Sebut Hoax

Selasa, 04 Oktober 2022 | 20:16 WIB
header img
Plang Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Kupang, foto : iNewsTTU.id/ Rudy Rihi Tugu

KUPANG, iNewsTTU.id--Siswa dari dua sekolah yakni SMK Negeri 1 dan SMK Negeri 2 dikabarkan terlibat tawuran pada senin kemarin, aksi itu diduga dipicu oleh aksi pelemparan batu terhadap siswa SMK Negeri 2 Kupang.

Pasca pelemparan batu, belakang beredar informasi akan adanya aksi tawuran balasan oleh siswa SMk Negeri 2 Kupang.

Menanggapi isu tersebut, Anis Lomi, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMK Negeri 2 Kupang membantah adanya aksi tawuran antar pelajar yang melibatkan para Siswa SMK Negeri 2 dengan SMK Negeri 1 yang terjadi Senin Kemarin.

Anis menyebut, informasi tersebut tidak benar dan informasi itu adalah berita Hoax, bahkan Anis menyatakan bahwa dari pihak sekolah sudah mengultimatum semua anak murid mereka untuk tidak melakukan tindakan balas dendam.

"Apabila masih ada anak murid yang bertindak diluar himbauan tersebut, maka pihak sekolah akan bertindak tegas dengan mengeluarkan anak murid tersebut dari sekolah,"tandas Anis Lomi di Ruang Kerjanya, Selasa, 04/05/2022.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut