Uji Fit and Proper Test, Panglima TNI Terpilih Akan Tegas dan Humanis Selesaikan Persoalan Papua

Felldy Utama
KSAL Yudo Margono, calon tunggal Panglima TNI pengganti Andika Perkasa. Foto: SindoNews

JAKARTA, iNewsTTU.id - Sejumlah kejadian berdarah di Papua antara tentara dan kelompok saparatis tidak terelakan hingga calon panglima diminta untuk menyelesaikan persoalan di Papua.

Laksamana TNI Yudo Margono menyatakan akan menerapkan pendekatan tegas namun tetap humanis dalam menangani konflik di Papua. Hal ini disampaikan Yudo usai disetujui DPR menjadi Panglima TNI.

"Saya sampaikan bahwa walaupun TNI tegas tetapi tetap harus humanis," kata Yudo di Gedung Nusantara II, kompleks parlemen, Jakarta, Jumat (2/12/2022).

Kendati demikian, kata dia, untuk pendekatannya akan diterapkan berbeda dari masing-masing daerahnya. Menurutnya, tidak semua wilayah di Papua berkategori rawan konflik.

"Karena di sana kan ada daerah yang sudah relatif kondusif, kemudian masih ada juga daerah-daerah yang masih kerawanannya tinggi. Sehingga dari operasi yang tadi sudah disampaikan tentunya akan kita evaluasi," ujarnya.

Editor : Sefnat Besie

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network