Lebih lanjut, Adi menjelaskan bahwa Romo Derry Saba, selaku Moderator Komunitas, selalu berupaya untuk memastikan konten-konten kreator bergerak bersama dalam mendukung Piche.
“Kami sudah mulai merekam video untuk mengajak semua konten kreator agar bersama-sama mensupport Piche,” katanya.
Sementara itu, Piche sendiri menyatakan komitmennya untuk memberikan penampilan terbaik dalam ajang Indonesian Idol 2024. “Saya akan berusaha maksimal untuk penampilan nanti. Sudah siap, dan diharapkan saya bisa lolos ke 10 besar pada 6 Januari 2025. Kalau bisa, saya ingin masuk ke 3 besar,” tegasnya.
Diketahui Piche akan bersaing dengan 22 peserta lainnya untuk merebut 10 besar Indonesian Idol. Tidak hanya itu, pria asal Kabupaten Belu itu satu-satunya peserta yang tampil mewakili masyarakat Indonesia bagian Timur.
Dukungan yang diberikan semakin memperkuat semangat Piche dalam bersaing di audisi Indonesian Idol, dan menunjukkan betapa besar harapan yang diletakkan untuk kesuksesan Piche di ajang tersebut.
Petrus Djaga Kota (kiri) bersama Komunitas Orang Muda Kreatif Team Sekeping Hati untuk Maria Keuskupan Atambua. Foto: iNewsTTU.id/Isto Santos.
Editor : Sefnat Besie