SOE, iNewsTTU.id – Polres Timor Tengah Selatan (TTS) menerima 20 Bintara Remaja Polri Angkatan 47, 48, 49, dan 50 yang baru dimutasi dari Polda Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Jumat, 23 Agustus 2024.
Penjemputan dilakukan oleh Kapolres TTS, AKBP Ari Satmoko, bersama Wakapolres Kompol Ibrahim, PJU, dan jajaran Polres TTS di Batas Kota SoE sekitar pukul 08:30 WITA.
Para bintara tersebut dijemput di Desa Tubuhue, Kecamatan Amanuban Barat, dan arak-arakan mereka menuju Mapolres TTS berlangsung sepanjang 3 kilometer, dengan didampingi para senior dan Kabag Sumda Polres TTS.
Setibanya di kantor Mapolres, mereka disambut dengan tradisi tiarap dan jongkok di depan pintu gerbang Mako Polres selama 5 hingga 10 menit sebelum diterima secara resmi.
Kapolres TTS, AKBP Ari Satmoko, bersama Wakapolres TTS, Kompol Ibrahim dan jajaran PJU, menyambut kedatangan mereka dengan penyiraman kembang sebagai simbol selamat datang.
Editor : Sefnat Besie