get app
inews
Aa Text
Read Next : Lanud El Tari Aktif Dukung Pelestarian Sejarah Pembentukan Provinsi NTT

Thoby Uly minta Bacabup dan Bawacabup Sabu Raijua Profesional

Jum'at, 26 April 2024 | 10:12 WIB
header img
Krisman Riwu Kore - Thobias Uly, Foto : Istimewa

SABU RAIJUA, iNewsTTU.id- Bakal calon wakil bupati Kabupaten Sabu Raijua Provinsi Nusa Tenggara Timur Thobias Uly minta agar siapapun yang bakal maju bertarung jangan menggunakan dendam pribadi, balas jasa serta menyusahkan orang lain.

Hal itu dikatakan Thoby saat di wawancarai iNews.id terkait perhelatan Pilkada sabu raijua yang sementara di depan mata.

"Saya minta agar kita jangan ada perpecahan serta ingin maju menjadi bakal calon bupati dan wakil bupati, hanya dengan tujuan untuk memotong orang lain karena ada dendam pribadi" Ujar Thoby

Dikatakannya, membangun sabu raijua tidak akan pernah berhasil jika didasari dendam namun wajib membangun dengan hati demi terciptanya kerukunan serta bisa membawa sabu raijua ke arah yang lebih baik dan dapat mensejahterahkan seluruh masyarakat.

"Kalau kita maju dengan dasar dendam, pasti kita akan balas dendam lalu lupa sejahterahkan masyarakat dan itu tidak boleh terjadi di sabu raijua" Tambahnya

Sementara itu dirinya mengaku siap bertarung di sabu raijua karena keprihatinannya atas kondisi yang ada saat ini seraya berharap jika rakyat memberikan mandat maka Paket Krisman Thoby akan membawa kesejahteraan bagi seluruh rakyat sabu raijua tanpa kecuali.

Thoby juga berharap agar semua para bakal calon jangan saling menciderai serta tetap dalam kondisi yang kondusif untuk mempromosikan jagoannya masing-masing.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut