get app
inews
Aa Read Next : Bocah SD Tewas Usai Terjatuh di Dalam Kolam Limbah Rumah Sakit SK Lerik Kota Kupang

4 Bocah yang Tewas Terkunci di Dalam Kamar Ternyata Dihabisi Oleh Ayah kandung

Kamis, 07 Desember 2023 | 20:04 WIB
header img
Tampang Panca Darmsayah ayah yang tewaskan 4 anak di Jagakarsa. Foto: Kolase Instagram

Jakarta, iNewsTTU.id - Tragedi pembunuhan yang terjadi di Jagakarsa, Jakarta Selatan, mengejutkan masyarakat setelah ditemukan pesan misterius berdarah di dekat lokasi kejadian.

Ternyata Panca Darmansyah, membunuh keempat anaknya di rumahnya di Jalan Kebagusan Raya, Gang Roman, RT 04/03, No 1A.

Sesuai fakta, ada Pesan yang ditemukan di lantai rumah tersebut berbunyi 'Puas Bunda. Tx For ALL', dan diungkapkan oleh Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Ade Ary Syam Indradi, pada wartawan. Pesan ini ditemukan di sekitar jasad keempat anak yang tewas dibunuh.

"Betul, kami temukan ada tulisan berwarna merah di lantai, 'Puas Bunda, Tx For ALL'," ungkap Kombes Ade Ary Syam Indradi.

Polisi menyatakan akan melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui siapa penulis pesan tersebut. Apakah ayah dari keempat anak tersebut, Panca Darmansyah, yang juga merupakan pelaku pembunuhan, ataukah ada pihak lain yang terlibat.

"Harus kami cocokan juga tulisan siapa, kami temukan ada tulisan berwarna merah di lantai masih didalami ditulis siapa, warna merah apa, harus pasti tidak boleh berandai-andai," jelas Kombes Ade Ary Syam Indradi.

Proses identifikasi penulis pesan dan penentuan apakah warna merah tersebut merupakan darah atau tidak akan melibatkan uji laboratoris di Puslabfor Polri.

Polisi berkomitmen untuk mendalaminya hingga mendapatkan kejelasan terkait pesan misterius ini, seiring dengan penyelidikan pembunuhan yang tengah berlangsung

 

 

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut