get app
inews
Aa Text
Read Next : Empat Mahasiswa FKKH Undana Kupang Ikuti Program Magang di Jepang dan Italia

Di Jepang, Terjadi Gempa dengan Kekuatan Magnitudo 6,2  membuat Gedung-Gedung di Tokyo Berguncang

Jum'at, 26 Mei 2023 | 18:35 WIB
header img
Ilustrasi gempa Foto: Dok iNews.id

 

TOKYO, iNews.id - Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 6,2 terjadi di Jepang pada Jumat (26/5/2023) malam waktu setempat.

Guncangan gempa ini juga dirasakan di prefektur sekitar Tokyo. Namun, hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan yang signifikan.

Salah satu video yang ditayangkan oleh stasiun televisi NHK menunjukkan gedung-gedung di dekat Bandara Internasional Narita di Chiba berguncang akibat gempa tersebut.

Otoritas bandara sedang melakukan pemeriksaan untuk memastikan apakah terdapat kerusakan pada landasan pacu atau tidak. Selain itu, operator JR East juga telah sementara menghentikan perjalanan kereta di Chiba.

Badan Meteorologi Jepang menyatakan bahwa pusat gempa terletak di dekat Prefektur Chiba dengan kedalaman 50 km. Meskipun gempa ini tidak mengakibatkan tsunami.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut