get app
inews
Aa Text
Read Next : Adik Raja Dangdut Rhoma Irama Meninggal Dunia di Usia 58 Tahun

5 Negara dengan Jam Sekolah Paling Singkat, Bagaimana dengan NTT

Rabu, 01 Maret 2023 | 16:54 WIB
header img
5 Negara dengan Jam Sekolah Paling Singkat, Bagaimana dengan NTT. Foto.ilustrasi

JAKARTA, iNewsTTU.id-Anak sekolah di Provinsi Nusa Tenggara Timur dikagetkan dengan aturan baru yang dikeluarkan oleh Gubernur NTT tentang jam sekolah, diwajibkan masuk jam 5 pagi.

Aturan itu kemudian menuai pro kontra dikalangan orang tua siswa. 

Namun tahukah anda, Setiap negara memiliki aturan mengenai sistem pendidikannya sendiri. Salah satu aturan sistem pendidikan yang sering menjadi sorotan banyak orang ialah tentang durasi jam sekolah.

Berikut ini negara di dunia yang memiliki durasi jam sekolah paling singkat. Berikut daftarnya.

• Rusia

Warga Rusia hanya menghabiskan waktu 4 sampai 5 jam di sekolah, yang dimulai dari pukul 8 pagi hingga selesai pada pukul 1 atau 2 siang. Di setiap libur tahunan, para pelajar Rusia mendapat libur selama empat bulan.

Para pelajar Rusia bersekolah lima hari dalam seminggu. Total selama tahun ajaran, Rusia menghabiskan 470 jam di kelas.

• Finlandia

Finlandia merupakan salah satu negara yang berada di urutan teratas sebagai pendidikan terbaik di dunia. Hari sekolah di negara ini hanya menghabiskan waktu sekitar 5 jam dalam sehari dan dimulai dari antara pukul 8 dan 9 pagi. Jam pulang sekolah sekitar jam 1 sampai 2 siang.

Setiap 45 menit pembelajaran, para siswa di Finlandia diberikan waktu istirahat sekitar 15 menit. 

Islandia

Para pelajar di Islandia hanya menghadiri sekolah selama 170 hari dalam satu tahun. Walau begitu, siswa tetap datang selama lima hari dalam seminggu. Islandia diketahui merupakan salah satu negara maju dengan sistem pendidikan terbaik di dunia.

Menurut Organisasi untuk Kerjasama dan Pembangunan Ekonomi, siswa Islandia menempati urutan ke-13 untuk membaca, matematika dan sains dibandingkan dengan 64 negara lain di seluruh dunia.

• Irlandia

Para siswa di Irlandia dalam satu tahunnya menghadiri sekolah selama 183 hari. Waktu per hari para pelajar di Irlandia ialah sekitar 5 jam 40 menit, termasuk waktu makan siang dan waktu istirahat. Semua sekolah di Irlandia libur selama bulan Juli dan Agustus. Para siswa juga tidak harus mengenakan seragam sekolah.

• Italia

Pendidikan wajib di Italia dimulai pada umur 6 tahun dan berlangsung hingga umur 16 tahun. Durasi sekolah setiap hari selama 5 jam, termasuk jam akademik dan istirahat pada jam makan siang. Walaupun begitu, Italia melangsungkan hari sekolah mulai dari Senin sampai Sabtu. Di Italia terdapat dua jenis sekolah yaitu sekolah negeri dan swasta. Di sini, sekolah negeri dianggap lebih baik dibandingkan sekolah swasta.

Bagaimana dengan negara Indonesia?

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut