Jaga Kemampuan Fisik, Kodim TTU Gelar Samapta Periodik

Seth Besie
Jaga Kemampuan Fisik, Kodim TTU Gelar Samapta Periodik. Foto: ist

KEFAMENANU, iNewsTTU.id--Personel Kodim 1618 Timor Tengah Utara melaksanakan Kegiatan Samapta Periodik Personil Kodim 1618/TTU, kegiatan itu diikuti oleh seluruh pers Kodim 1618/TTU, kamis tanggal 19 Oktober 2023.

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutinitas yang dilaksanakan setiap 6 bulan sekali guna menjaga kebugaran dan kesegaran  jasmani serta kemampuan fisik setiap anggota Kodim 1618/TTU.

Sebelum melaksanakan kegiatan tersebut para anggota terlebih dahulu melaksanakan pemeriksaan kesehatan dan pembagian gelombang.

Dandim 1618 TTU Letkol Arm Laode Irwan Halim mengatakan Kegiatan Samapta Periodik di Kodim merupakan upaya untuk menjaga dan mengukur kesiapan fisik serta kemampuan personil Kodim. 

Ia menegaskan, Kegiatan ini dilaksanakan secara berkala, biasanya setiap 6 bulan sekali, dengan berbagai macam latihan fisik seperti lari, push-up, sit-up, pull-up, dan lainnya. 

"Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa personil Kodim tetap dalam kondisi fisik yang baik, yang sangat penting dalam tugas-tugas militer dan keamanan. Kegiatan Samapta Periodik ini merupakan bagian dari upaya pemeliharaan dan peningkatan kemampuan personil militer,"tandasnya.

Editor : Sefnat Besie

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network