TURIN,iNewsTTU.id - Pemain muda Juventus, Matias Soule berhasil mencetak gol perdana buat timnya dalam ajang resmi. Dia pun tampak emosional ketika merayakan golnya di pinggir lapangan.
Juventus menang 4-2 dalam laga itu. Soule yang masuk pada menit 73' mencetak gol terakhir Juventus menjelang laga bubar.
Pemuda Argentina berusia 19 tahun itu pun tampak emosional saat berselebrasi. Maklum, gol tersebut menjadi torehan pertama Matias Soule di tim utama Juventus.
" Saya tidak tahu bagaimana merayakannya, Saya ingin menangis rasanya, perasaan yang tidak bisa diungkapkan," katanya.
Matias Soule mengatakan sebenarnya dia bisa mencetak lebih dari satu gol dalam laga itu. Namun, keberuntungan belum memihaknya karena hanya satu gol yang bisa dirinya persembahkan buat Juventus.
" Saya memiliki dua peluang, satu dengan kaki kiri dan saya memanfaatkannya dengan buruk. Lalu satu lagi di dekat tiang dan sayapun mencetak gol," ucapnya. (*)
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait