get app
inews
Aa Read Next : Kronologi Penyiraman Air Keras Terhadap Siswi SMP di Lembata, Pelaku Mengaku Sakit Hati

Gegara Cinta Ditolak, Om Charles Nekat Siram Air Keras ke Wajah Siswi SMP di Lembata

Selasa, 15 Oktober 2024 | 16:32 WIB
header img
Pelaku Charles saat diamankan. Foto: Humas Polres Malaka.

LEMBATA, iNewsTTU.id - Seorang siswi SMP berinisial MW (13) menjadi korban penyiraman air keras yang dilakukan oleh Charles Arif, seorang pria yang merasa sakit hati karena cintanya ditolak pada Senin, 14 Oktober 2024.

Menurut laporan dari Kapolres Lembata, AKBP I Gede Eka Putra Astawa, pelaku berusaha menyembunyikan identitasnya dengan mengenakan hijab dan masker saat melaksanakan aksinya. Setelah kejadian, pelaku berhasil melarikan diri dari lokasi.

Sekitar pukul 14.30 Wita, setelah mengumpulkan keterangan dari berbagai sumber, pihak kepolisian mendapatkan informasi yang mengarah kepada Charles Arif. Dalam pemeriksaan, pelaku tidak dapat mengelak dan mengakui bahwa ia merencanakan tindakan tersebut dengan matang.

"Motif penyiraman ini disebabkan karena pelaku merasa sakit hati dengan sikap korban yang dianggap cuek dan mengabaikan perasaannya," jelas AKBP Eka pada Selasa (15/10/2024).

Pelaku juga mengaku telah meracik air keras yang digunakan, yang diketahui sebagai cairan soda api, dan telah berusaha menghilangkan barang bukti setelah kejadian.

Dalam pengakuannya, Charles Arif mengatakan, "Karena saya sakit hati, jadi kalau rusak ya rusak satu kali. Saya hancur, dia juga hancur."

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut