Sikka, iNewsTTU.id – Kebakaran lahan terjadi di Desa Egon Buluk, Kecamatan Waigete, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada hari ini, membuat warga setempat panik.
Warga setempat berupaya memadamkan api dengan menggunakan ranting pohon secara manual, mengingat petugas pemadam kebakaran belum tiba di lokasi.
Joko, seorang warga sekitar, menduga bahwa kebakaran ini disebabkan oleh aktivitas pembukaan lahan baru untuk berkebun.
"Ini terpaksa kita padamkan dengan menggunakan ranting pohon karena petugas pemadam kebakaran masih belum tiba di lokasi," ujar Joko.
Kekhawatiran warga semakin meningkat karena api terus membesar dan merembet hingga ke pemukiman warga. Api diduga berasal dari tengah lahan warga dan saat ini masih belum berhasil dipadamkan.
Warga berharap petugas pemadam kebakaran segera turun tangan untuk memadamkan api, mengingat lahan yang terbakar dekat dengan kawasan hutan lindung Egon Ilin Medo.
Editor : Sefnat Besie