get app
inews
Aa Text
Read Next : Aldi Sahilatua Nababan Ditemukan Tewas Dalam Kamar Kos dengan Keadaan Mencurigakan di Bali

Tragis, Mahasiswa Asal Medan Dibunuh Padahal Sebentar Lagi Wisuda di Bali

Kamis, 23 November 2023 | 15:24 WIB
header img
Aldi Sahilatua Nababan (Foto: Istimewa).

MEDAN, iNewsTTU.id - Sebuah tragedi mengenaskan menimpa keluarga Aldi Sahilatua Nababan, mahasiswa asal Medan yang ditemukan tewas di Bali.

Aldi, yang seharusnya segera meraih gelar wisuda pada bulan Desember 2023, meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan teman-temannya.

Kakak korban, Monalisa Nababan, yang juga turut merasakan kehilangan tersebut, mengungkapkan bahwa Aldi selama ini adalah sosok yang selalu berkomunikasi aktif dengan keluarganya di Tapanuli Utara (Taput), Sumatra Utara.

Monalisa menuturkan bahwa adiknya tidak pernah mengeluhkan adanya masalah selama berkuliah di Bali.

"Adik saya kuliah semester akhir, Desember wisuda. Adik saya nggak pernah cerita punya masalah. Kami selalu berkomunikasi," ungkap Monalisa Nababan pada Rabu (22/11/2023).

Hingga saat ini, keluarga masih menunggu perkembangan kasus kematian Aldi Sahilatua Nababan. Pihaknya berharap agar penyelidikan segera mengungkap fakta-fakta yang terjadi dan pelaku di balik tragedi ini dapat segera ditangkap.

Dalam upayanya mencari keadilan untuk adik tercinta, Monalisa Nababan juga memanfaatkan media sosial. Dia telah memposting perihal kematian Aldi di akun Instagram pribadinya, yang kemudian menjadi viral di berbagai platform.

Dalam postingannya, Monalisa memohon bantuan kepada Presiden Joko Widodo dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk turun tangan dalam mengusut kasus kematian Aldi.

Dia menuliskan, "Saya Monalisa Nababan sebagai kakak kandung dan seluruh keluarga besar Aldi memohon dengan sangat kepada Bapak Presiden Jokowi dan Bapak Kapolri untuk menangkap dan menghukum seberat-beratnya pelaku yang membunuh adik saya Aldi."

Pihak kepolisian setempat telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan menunggu hasil autopsi.

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut