get app
inews
Aa Text
Read Next : RUPS LB Bank NTT Sepakati Perpanjang Jabatan Plt Dirut Selama 3 Bulan

Breaking News: Gunung Ile Lewotolok NTT Meletus, Warga Diminta Waspada

Selasa, 14 November 2023 | 08:25 WIB
header img
Breaking News: Gunung Ile Lewotolok NTT Meletus, Warga Diminta Waspada. Foto: istimewa

LEMBATA, iNewsTTU.id--Gunung Ile Lewotolok di Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur, kembali meletus.

Letusannya, menghasilkan tinggi abu mencapai 600 meter dari mulut kawahnya. 

Laporan dari Pos Pemantau Gunung Api (PGA) Ile Lewotolok mencatat bahwa erupsi ini terjadi dengan amplitudo maksimum 36.5 mm dan durasi sekitar 2 menit 27 detik.

Ketinggian kolom abu teramati mencapai sekitar 500 meter di atas puncak gunung setinggi 2.023 meter di atas permukaan laut. 

Warna abu teramati adalah kelabu dengan intensitas tebal yang condong ke arah barat laut.

 Meskipun aktivitas gunung masih berada pada Level II Waspada, warga di tiga desa sekitarnya, yaitu Lamawolo, Lamatokan, dan Desa Jontona, diminta untuk selalu waspada terhadap potensi bahaya guguran atau longsoran lava dan awan panas dari bagian timur puncak.

Pengunjung, pendaki, dan wisatawan diimbau untuk tidak memasuki wilayah dalam radius dua kilometer dari gunung. 

Situasi terus dipantau, dan informasi terbaru dapat diperoleh melalui sumber yang dapat dipercaya. 

Editor : Sefnat Besie

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut