KEFAMENANU, iNewsTTU.id– Menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) pada 27 November 2024, Bhabinkamtibmas Kelurahan Maubeli, Kecamatan Kota Kefamenanu, TTU, NTT, Bripka Andi Panie, menyampaikan imbauan penting kepada warga untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) agar tetap kondusif.
Dalam pesannya, Bripka Andi mengajak warga untuk Tidak mengonsumsi minuman keras (miras) saat pencoblosan maupun penghitungan suara di TPS, Menghindari aksi kebut-kebutan di jalan yang dapat membahayakan keselamatan diri sendiri dan orang lain.
Ia mengajak warga datang ke TPS masing-masing pada hari pemungutan suara untuk menggunakan hak pilih.
Bagi pemilih pemula yang belum melakukan perekaman E-KTP, segera membawa Kartu Keluarga ke kantor Dukcapil untuk menyelesaikan proses perekaman.
“Sebagai warga Kelurahan Maubeli, mari kita bersama-sama menjaga ketertiban dan mendukung suksesnya pelaksanaan Pemilukada di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU),” ucap Bripka Andi.
Ia juga meminta warga untuk segera melaporkan jika menemukan atau mengetahui indikasi tindakan kriminal dengan menghubungi Bhabinkamtibmas Kelurahan Maubeli.
“Semoga dengan kerja sama yang baik dari seluruh pihak, Pemilukada 2024 berjalan aman, lancar, dan damai,” tambahnya.
Himbauan ini diharapkan menjadi panduan bagi seluruh warga Kelurahan Maubeli dalam menyambut pesta demokrasi secara tertib dan aman.
Editor : Sefnat Besie
Artikel Terkait